Breakfast di Cafe Victoria

Konon, breakfast diambil dari kata break (batal) dan fast (puasa), yang artinya membatalkan puasa. Semalaman kita berpuasa sambil tidur, dan di pagi hari kita membatalkan puasa tersebut. Puasanya dapat pahala? Kayaknya sih ngga yaa…

Hari ini gue breakfast plus meeting di Cafe Victoria, daerah Pager Gunung, di depannya Zoe. Tempatnya lumayan enak, meskipun perabotnya agak ketinggalan zaman. Menu yang biasa gue pesen di sini omelet, sandwich, dan bubur. Semua nya recommended! Kalau sedang mencari kue ulang tahun bisa mampir ke sini juga.

Harga di Cafe Victoria bisa dibilang sedang, makanan berkisar harga Rp. 10.000 s/d Rp. 30.000. Sejauh ini pelayanannya lumayan ada perbaikan. Kalau dulu pelayannya suka jutek, dan pernah beberapa kali kejadian salah hitung bill, entah sengaja atau tidak.

Cafe Victoria salah satu tempat yang oke untuk breakfast + meeting. Ga kece kan kalau breakfast + meeting di gerobak nasi kuning depan SSC? Hahaha… Gue belum pernah breakfast + meeting di tempat lain sebenernya, mungkin ada rekomendasi?


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *