Liburan ke Lembang: Imah Kopi, Ikan Balap, Kolam Kunang-Kunang Ciater

Hari Kamis kemarin (7/16) kami sekeluarga mengisi liburan ke Lembang. Kesempatan liburan ini jarang karena toko Ibu buka Senin-Minggu. Kami sengaja memilih hari Kamis, karena biasanya tempat wisata akan sangat padat di tanggal Lebaran dan sesudahnya.

Perkiraan kami benar, kami berangkat pukul 8.00 pagi dari Bandung, pukul 9.00 kurang sudah sampai Tahu Tauhid. Perjalanan lancar dari Bandung sampai Lembang. Awalnya kami berencana sarapan di Tahu Tauhid, eh ternyata area makan tutup, hanya menjual tahu mentah saja.

Melihat lalu lintas yang macet di pasar Lembang, kami mencari tempat sarapan yang bisa diakses dengan berjalan kaki dari Tahu Tauhid. Pilihan kami jatuh ke Imah Kopi, lokasinya masih dekat perempatan Lembang yang ke arah de Ranch. Imah Kopi cocok untuk sarapan, menyajikan aneka roti, croissant, sandwich, dan tentunya kopi. Roti kecil-kecil dibandrol 10rb, sandwich 40rb-an. Kami memesan roti, tuna sandwich, dan kopi long black.

IMG_0823

Saya sendiri sebenarnya bukan penggemar kopi yang gimana amat. Namun karena nama cafe nya Imah Kopi, rasanya kurang pas kalau tidak memesan kopi hahaha… Kopi hitam pas menemani roti yang manis-manis. Rasa tuna sandwich nya enak, menurut mbak pelayan memang menu yang recommended.

Kami bersantai-santai di Imah Kopi sambil menunggu jam makan siang. Iseng-iseng saya membaca komik Doraemon yang disediakan di tempat. Tertawa-tawa sendiri juga membaca kelakuan Nobita yang konyol minta ampun.

Atas rekomendasi teman yang tinggal di Lembang, kami bersantap siang di resto Ikan Balap. Lokasinya dekat pom bensin Lembang. Kami memesan sup ikan Nila, terong goreng, sayur asem, dan sambal dadak. Rasa sup ikan nya unik, saya pribadi suka tapi Ibu dan adik saya kurang suka. Terong goreng nya recommended, digoreng dengan tepung tipis, ditaburi cabe yang digoreng kering. Terong goreng paling enak yang pernah saya makan (lebai hahaha). Harga makanan cukup wajar, seorang habis sekitar 50rb.

Lembang-Ikan-Balap

Sore nya kami berendam di kolam Kunang-kunang Ciater. Di pintu masuk ada tiket mobil dan orang, kita tinggal bilang kalau mau ke Kunang-kunang, jadi di depan kita membayar tiket mobil saja. Tiket untuk orang bayar terpisah di pintu masuk kolam Kunang-kunang.

Berendam air panas di sore hari lumayan juga, meskipun lebih pol kalau malam hahaha… Sekitar pukul 17.00 kami beranjak dari Ciater kembali ke Bandung.


Posted

in

by

Tags:

Comments

2 responses to “Liburan ke Lembang: Imah Kopi, Ikan Balap, Kolam Kunang-Kunang Ciater”

  1. RONA TARDI Avatar

    pengalaman yang menarik gan, kira kira ada kopi yang disajikan itu punya rasa khas tersendiri

  2. AHMAD AMIN Avatar

    mantap jangan lupa main ke telkom university

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *